Website adalah kumpulan halaman berbentuk web yang kita akses menggunakan internet. Website berisi kumpulan informasi berupa teks, gambar dan video yang dapat kita akses menggunakan mesin pencari/browser.Website Dibagi Dalam Beberapa Jenis yaitu, Website Personal, Website Bisnis, dan Blog
Web adalah nama umum untuk World Wide Web. Web adalah bagian dari Internet yang terdiri dari halaman-halaman yang dapat diakses oleh browser Web. Meskipun Web memang menjadi bagian terbesar dari Internet, tetapi mereka beda satu sama lain.
Web, atau World Wide Web (W3), pada dasarnya adalah sistem server Internet yang mendukung dokumen yang diformat secara khusus. Dokumen tersebut diformat dalam bahasa markup yang disebut HTML (HyperText Markup Language) yang mendukung tautan ke dokumen lain, serta file grafik, audio, dan video.
Web merupakan perangkat lunak yang saat ini banyak digunakan untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari. Berbagai jenis usaha atau bisnis memanfaatkan situs ini untuk menghasilkan keuntungan.
Secara umum, pengguna akan mengakses suatu website berupa URL melalui Web Browser. Kemudian Web Browser tersebut mengirimkan permintaan HTTP request kepada Web Server melalui TCP/IP, sehingga Web Server akan memberikan Web Files yang diminta.
Di samping itu, Web files yang telah diberikan tersebut tidak langsung ditampilkan, akan tetapi melalui proses pemberian respon kembali kepada Web Browser. Setelah melalui proses tersebut, Web Browser akan mengirimkan tampilan kepada pengguna.
Cara kerja Web adalah sebagai berikut:
- Web akan menyimpan informasi dalam bentuk dokumen berupa halaman-halaman web atau yang sering disebut sebagai web page.
- Kemudian web tersebut disimpan dalam komputer server web.
- Sedangkan di pihak pengguna ada komputer yang bertindak sebagai computer client yang berfungsi untuk membaca halaman web yang ada di web browser.
- Setelah itu browser membaca halaman web yang ada di server web.
Sejarah Website
Website pertama kali muncul di dunia pada tahun 1991 oleh seorang ahli komputer berkebangsaan Inggris yaitu Sir Timothy John "Tim" Berners-Lee. Ketika merancang website, Tim bermaksud untuk memudahkan tukar menukar dan memperbarui informasi pada sesama peneliti di tempat ia bekerja.
Web 1.0
Web 1.0 merupakan generasi pertama dari layanan internet berbasis web. Pengguna hanya bisa membaca dan mencari, serta melihat-lihat informasi yang ada dalam sebuah web tanpa bisa melakukan interaksi lainnya. Bisa dikatakan pada saat itu, tipe Web 1.0 hanya menggunakan komunikasi 1 arah. Sehingga pada saat itu web tipe ini seolah-olah berperan sebagai papan pengumuman yang dihadirkan secara digital.
Web 2.0
Web 2.0 merupakan generasi lanjutan dari web 1.0 yang dikenal dengan istilah Web Sosial. Web 2.0 mengacu pada situs web yang menekankan konten yang dibuat pengguna , kemudahan penggunaan , budaya partisipatif , dan interoperabilitas (yaitu, kompatibel dengan produk, sistem, dan perangkat) untuk pengguna akhir.
Web 2.0 pertama kali diciptakan oleh Darcy DiNucci pada tahun 1999 yang kemudian dipopulerkan oleh Tim O'Reilly dan Dale Dougherty pada Konferensi O'Reilly Media Web 2.0 pertama pada akhir 2004. Tidak seperti web 1.0 yang bersifat statis atau komunikasi satu arah, web 2.0 memungkinkan pengguna untuk berinteraksi dan berkolaborasi satu sama lain melalui dialog media sosial sebagai pembuat konten buatan pengguna dalam komunitas virtual .
Web 3.0
Merupakan generasi ketiga dari layanan internet berbasis web, web 3.0 pertama kali diperkenalkan pada tahun 2001 ketika Tim menulis sebuah artikel ilmiah yang menggambarkan web 3.0 sebagai sebuah sarana bagi mesin untuk membaca halaman-halaman web.
Web 3.0 menawarkan metode yang efisien dalam membantu komputer mengorganisasi dan menarik kesimpulan dari data online. Web 3.0 juga memungkinkan fitur Web menjadi sebuah sarana penyimpanan data dengan kapasitas yang luar biasa besar.
Jika berbicara tentang web 3.0 , maka erat hubungannya dengan konsep Web Semantik. Dimana web dapat dinikmati tidak hanya dalam bahasa asli pengguna, tetapi juga dalam bentuk format yang bisa diakses oleh agen-agen software. Beberapa ahli bahkan menamai Web 3.0 ini sebagai Web Semantik itu sendiri.
Web 4.0
Web 4.0 dapat digunakan untuk membantu kita dalam pencarian informasi, penyimpanan history pencarian, ataupun mempertemukan orang-orang yang mencari informasi serupa. Web 4.0 sendiri merupakan private secretary dalam bentuk organisme buatan.
Sebuah alat dimana aplikasi merekam rutinitas yang kita lakukan yang seluruh rutinitas tersebut bisa diketahui oleh aplikasi komputer, program, tools ataupun device yang kita miliki yang dijalankan secara online.
Selain itu, Web 4.0 juga dikenal dengan istilah revolusi industri, yang artinya gelombang keempat dari perjalanan dan perkembangan revolusi industri dan web. Secara sederhana, Web 4.0 dapat dipahami sebagai perkembangan teknologi website yang mengarah pada otomasi dan pertukaran data terkini secara mudah dan cepat yang mencakup sistem siber-fisik, internet untuk segala , komputasi awan , dan juga komputasi kognitif.
Bagaimana web 3.0 menurut pribadi?
Menurut saya, Web 3.0, saat masih dalam tahap awal, menjanjikan untuk memungkinkan jaringan terbuka, tanpa kepercayaan dan tanpa izin. Ini terdiri dari beberapa elemen yang dapat berfungsi sebagai blok bangunan untuk keberhasilannya: komputasi tepi, jaringan data terdesentralisasi, grafik 3D, dan kecerdasan buatan.
Semantic Web adalah konsep yang diusulkan selama tahun 1990-an oleh anggota World Wide Web Consortium. Ini bertujuan untuk memberi makna pada kata-kata sehingga konten di web dapat dibaca mesin. Hal ini mempermudah program untuk berbagi, menghubungkan, dan membuat konten di web.